Senin, 03 Juni 2013

12 Kesalahan Gaya Hidup Pengundang Penyakit Mematikan

Diposting oleh kiky nandarizky di 21.29 0 komentar
Terkadang kita tidak menyadari telah melakukan beberapa kesalahan kecil gaya hidup dalam kehidupan sehari-hari yang sebenarnya memengaruhi kesehatan sehingga akhirnya mengundang penyakit mematikan.
Dengan alasan terlalu sibuk bekerja atau beraktivitas, kita lupa akan kesehatan diri sendiri. Parahnya, beberapa kesalahan kecil gaya hidup ini hampir dilakukan oleh semua orang. Berikut adalah 12 kesalahan kecil gaya hidup seperti yang dilansir The Times of India baru-baru ini :
Melupakan kebersihan gigi
Ternyata kesehatan gigi dan jantung saling berhubungan. Bahkan penelitian menunjukan bahwa buruknya kesehatan gigi dan radang gusi dapat menyebabkan penyakit jantung. Peradangan kronis yang terjadi pada lapisan gusi bisa memengaruhi tubuh Anda, dan menyebarkan bakteri-bakteri kecil ke dalam aliran darah Anda. Orang-orang yang menjaga kesehatan giginya, tidak hanya memiliki gigi yang sehat, tetapi juga menurunkan risiko terhadap penyakit jantung.
Kurang konsumsi susu
Dalam penelitian terbaru, dokter telah meneliti lebih dari 82.000 wanita setelah masa menopause selama 8 tahun dan menemukan bahwa wanita yang mendapatkan asupan susu tertinggi mengurangi 50% risiko mereka terhadap penyakit diabetes, dibandingkan dengan wanita yang kurang menerima asupan susu. Jadi jika Anda mengurangi konsumsi susu, berarti Anda telah memilih untuk “pergi” lebih cepat.
Mengabaikan kacang
Kacang diketahui sebagai sumber protein bebas lemak jenuh dan salah satu sumber serat larut terbaik yang penting dalam mengurangi kolesterol jahat LDL sehingga akan menurunkan risiko penyakit jantung koroner. Jadi, saat butuh camilan sehat, pilihlah kacang kulit!
Terlalu banyak menenggak minuman berenergi
Minuman berenergi adalah salah satu sumber gula nomor satu dan berkontribusi besar terhadap peningkatan kadar trigliserida dalam darah Anda. Trigliserida adalah jenis lemak yang terdapat dalam darah penyebab penumpukan plak dalam pembuluh darah. Akibatnya sudah jelas, penyumbatan pembuluh darah bisa mengakibatkan panyakit kardiovaskular. Beralihlah ke air putih, lemon, atau jus buah lainnya untuk mengurangi dahaga Anda.
Pola tidur yang tidak teratur
Jika Anda tidak mendapatkan tidur yang cukup, jantung Anda akan dirugikan. Istirahat malam yang cukup dapat menurunkan tekanan darah tinggi saat melakukan aktivitas di pagi hingga sore hari dan mengurangi detak jantung yang tidak teratur. Orang yang memiliki waktu tidur tidak cukup cenderung lebih rentan terkena serangan jantung. Jika Anda mengalami sulit tidur, konsultasilah dengan dokter dan hindari stres.
Kurang terpapar sinar matahari
Terkena sinar matahari yang terik memang tidak dianjurkan siapa pun. Namun, sebenarnya kulit Anda membutuhkan sinar matahari untuk menghasilkan vitamin D yang penting bagi tubuh. Orang yang kekurangan vitamin D dalam tubuhnya berisiko mengalami timbunan plak-plak kotor dalam pembuluh darah mereka. Dokter menyarankan, setidaknya Anda butuh waktu minimal 30 menit terpapar sinar matahari pada jam 10:00-15:00 setiap hari untuk membantu tubuh memproduksi vitamin D yang sangat baik bagi kesehatan.
Minim konsumsi sayur dan buah kaya kalium
Selain serat, vitamin, mineral, dan antioksidan, buah dan sayur juga kaya akan kalium. Kalium adalah elektrolit penting bagi fungsi jantung dan juga membantu menyeimbangkan kadar asam-basa dalam tubuh. Kalium juga dapat mengurangi kadar sodium yang terdapat pada zat pewarna dalam makanan yang Anda konsumsi dan menambah nutrisi untuk menjaga tekanan darah. Buah jeruk, pisang, kentang, tomat, dan kacang-kacangan adalah sumber makanan kaya kalium. Sebuah penelitian baru menemukan, orang yang cukup mendapatkan asupan gizi dari buah dan sayur dapat menurunkan risiko terserang stroke hingga 52%.
Kurang berjalan kaki
Jantung Anda akan baik jika Anda rutin berjalan setiap hari, tidak harus terus-menerus menggunakan kendaraan. Coba luangkan waktu untuk berjalan kaki sebelum bekerja. Jika Anda berjalan 10.000 langkah maka akan setara dengan berolahraga selama 45 menit. Anda bisa melakukannya setelah memarkir mobil dan berjalan kaki ke tempat yang Anda tuju, misalnya tempat sarapan Anda.
Selalu merasa kesepian
Memelihara hubungan baik dengan orang-orang yang kita kenal dan kita sayangi tidak hanya meningkatkan kehidupan Anda, tapi juga mampu memperpanjang hidup Anda. Dalam sebuah studi selama 13 tahun baru-baru ini, yang melibatkan sekitar 3000 orang, para peneliti mengemukakan bahwa wanita dan pria kesepian berisiko 76% terkena serangan jantung koroner dibanding mereka yang tidak kesepian. Kesepian dikaitkan dengan kurangnya aktivitas fisik pada wanita dan pria. Jadi jagalah hubungan baik Anda dengan kerabat atau orang yang Anda cintai.
Tidak pergi liburan saat hari libur
Seperti yang sudah diketahui bahwa pergi liburan dengan keluarga atau teman dapat mengurangi tingkat stres penyebab tekanan darah tinggi. Bahkan sebuah studi selama 20 tahun yang melibatkan 750 wanita mengungkapkan, bahwa mereka yang tidak berlibur sekali dalam 6 tahun berisiko 50-100% terkena serangan jantung. So, take a little time to go on vacation!
Melewatkan secangkir kopi di pagi hari
Orang sering merasa bersalah minum kopi di pagi hari, namun sebenarnya kopi kaya akan antioksidan yang dapat membantu mengurangi peradangan pada tubuh, dengan catatan dikonsumsi tidak lebih dari 2 cangkir sehari. Jadi meminum secangkir kopi pada pagi hari, dapat mengurangi risiko Anda terkena serangan radikal bebas dan inflamasi.
Melupakan sejarah keluarga Anda
Untuk mengetahui risiko jantung pada diri sendiri, Anda perlu mengetahui sejarah keluarga. Anda harus tahu penyakit apa saja yang pernah keluarga Anda derita dan ketahui pula sejarah tentang kakek Anda, jika sudah meninggal. Cobalah cari tahu, bagaimana kakek Anda meninggal, pada usia berapa, dan ketahui juga gaya hidup mereka. Jika saudara kandung Anda memiliki tanda-tanda penyakit jantung, terutama pada usia dini, risiko Anda mungkin juga lebih tinggi.
Jadi, ayo koreksi kembali gaya hidup Anda karena sangat berpengaruh pada kesehatan tubuh Anda. (boy)
Disadur dari DuniaFitnes.com 

Minggu, 02 Juni 2013

Daun Sirsak Pembasmi Kanker

Diposting oleh kiky nandarizky di 22.57 0 komentar
Sirsak atau yang juga dikenal dengan nama lain seperti Soursop (Inggris), Corossol atau Anone (Perancis), Zuurzak (Belanda)  guanabana (Spanish), graviola (Portuguese), Brazilian Paw Paw, Corossolier, Guanavana, Toge-Banreisi, Durian benggala, Nangka blanda, and Nangka londa, adalah jenis buah yang cukup familiar dan banyak digemari masyarakat. Disamping menyehatkan, buah sirsak kaya akan kandungan zat gizi, karbohidrat, air, gula pereduksi, asam malat, asam sitrat, asam isositrat, vitamin C mineral (fosfor dan kalsium) dan serat pangan.
Nangka sabrang, sebutan lain Annona muricata, yang dalam bahasa Indonesia dikenal sebagai Sirsak, buah berbiji hitam dengan jumlah banyak dalam 1 buahnya. Dengan serat yang sangat nyata, rasa sedikit asam, membuat kelenjar air liur keluar sebelum memakannya, sangat lezat ketika dicampur gula. Pohon sirsak dengan daun yang begitu lebat ternyata merupakan pohon yang luar biasa.Tanaman ajaib ini meruoakan sebuah anugerah yang memberi dampak kehidupan di seluruh dunia, dan kekayaan alam ini bisa dengan mudah kita temukan di penjuru Indonesia.
 Para ilmuwan dari Amerika Utara mempelajari pohon legendaris yang memiliki kemampuan penyembuhan ini. Melalui puluhan tes in vitro, para ilmuwan menemukan kemampuan daun Sirsak untuk membunuh sel-sel ganas pada 12 jenis kanker yang berbeda, termasuk usus besar, payudara, prostat, paru-paru, dan kanker pankreas.
Penelitian laboratorium menunjukkan hal itu terjadi 10.000 kali lebih kuat dalam membunuh sel kanker usus besar daripada adriamycin, obat kemoterapi yang umum digunakan. Daun Sirsak (Graviola), tidak seperti kemoterapi, dapat membunuh sel kanker tanpa merusak sel sehat.  
Secara ilmiah, kemampuan daun sirsak ini sebagai obat penyembuh kanker sebenarnya sudah berhasil di analisa oleh para ahli farmasi di Amerika pada medio tahun 1976. Hal ini didukung oleh sebuah tulisan yang tercantum dalam sebuah memo internal di National Cancer Institute pada tahun 1976, "sebuah pohon dengan kekuatan penyembuhan akan diketahui oleh publik Amerika sekitar tahun 2000, setelah jutaan nyawa sudah hilang karena kanker dan  efek penolong terbesar, kemoterapi".
 Daun Sirsak  mengandung zat anti-kanker yang disebut Annonaceous Acetogenin, yang dapat membunuh selsel kanker tanpa mengganggu sel-sel sehat dalam tubuh manusia. Begitulah hasil riset peneliti dari Sekolah Farmasi Purdue University, Indiana, Amerika Serikat, Jerry L. Mclaughlin. Daun Sirsak yang diteliti oleh Jerry berasal dari Garut, Jawa Barat. Hasil risetnya membuktikan bahwa Daun Sirsak atau Annona Muricata manjur mengatasi tujuh sel kanker. Senyawa Annonaceous Acetogenin ini mampu menghambat ATP atau Adenosina Trifosfat. ATP merupakan sumber energi dalam tubuh. Sel kanker membutuhkan banyak energi sehingga membutuhkan banyak ATP. Acetogenins masuk dan menempel di reseptor dinding sel dan merusak ATP di dinding mitokondria. Dampaknya, produksi energi dalam sel kanker akan berhenti dan sel kanker pun mati. Hebatnya lagi, acetogenins hanya memilih dan menyerang sel-sel kankernya saja atau sel kanker yang memiliki kelebihan ATP. Senyawa acetogenins tak menyerang sel-sel yang sehat atau normal. Berbeda dengan pengobatan lewat kemoterapi yang dapat menyerang dan merusak sel-sel yang sehat/normal.
 Masyarakat adat dari hutan Amazon telah menggunakan kulit kayu, daun, akar, bunga, buah, dan biji dari pohon Sirsak (Graviola) selama berabad-abad untuk mengobati penyakit jantung, asma, prob hati memiliki kualifikasi, dan arthritis. Selain itu daun Sirsak juga dikenal sebagian masyarakat dunia sebagai obat alternatif untuk mengobati berbagai jenis penyakit seperti cacingan, hipertensi, lever, malaria, bronchitis, kencing manis (diabetes), sembelit, asam urat, dan juga memberikan perlindungan pada sistem imun tubuh dan mencegah infeksi yang mematikan.
Beberapa Penyakit Yang Bisa Di Obati Dengan Daun Sirsak :
1. Pengobatan Kanker.
10 lembar daun sirsak yg tua direbus dengan 3 gelas air hingga tersisa 1 gelas, minum 2 kali per hari selama 2 minggu. Daun sirsak ini katanya sifatnya seperti kemoterapi, bahkan
lebih hebat lagi karena daun sirsak hanya membunuh sel sel yang tumbuh abnormal dan membiarkan sel sel yang tumbuh normal.


2. Sakit Pinggang.
20 lembar daun sirsak, direbus dengan 5 gelas air sampai mendidih hingga tinggal3 gelas, diminum 1 kali sehari 3/4 gelas.


3.  Bayi Mencret.
Buah-sirsak yang sudah masak. Buah sirsak diperas dan disaring untuk diambil airnya, diminumkan pada bayi yang mencret sebanyak 2-3 sendok makan.


4.  Ambeien.
Buah sirsak yang sudah masak. Peras untuk diambil airnya sebanyak 1 gelas, diminum 2 kali sehari, pagi dan sore.


5. Bisul.
Daun sirsak yang masih muda secukupnya, tempelkan di tempat yang terkena bisul.


6. Anyang-anyangen.
Sirsak setengah masak dan gula pasir secukupnya. Sirsak dikupas dan direbus dengan gula bersama-sama dengan air sebanyak 2 gelas, disaring dan diminum.


7. Sakit Kandung Air Seni.
Buah sirsak setengah masak, gula dan garam secukupnya. Semua bahan tersebut dimasak dibuat kolak. Dimakan biasa, dan dilakukan secara rutin setiap hari selama 1 minggu berturut-turut.


8. Penyakit Liver.  Puasa makanan lain, hanya minum juice sirsak selama 1 minggu

9. Eksim dan Rematik.  Tumbuk daun sirsak sampai halus dan tempelkan di bagian yang sakit
Anda perlu ingat, mengonsumsi herbal tak secepat obat kimia, butuh kesabaran dan kedisiplinan untuk meminum ramuan tersebut dan menjalani gaya hidup sehat. Tak ada pola tunggal untuk menjaga kesehatan atau mengobati penyakit Anda.  Selain itu, bila Anda memiliki riwayat penyakit serius, konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter Anda saat akan mengonsumsi ramuan herbal ini.
 ~Renny Diah Prasetiany, S.Farm, Apt~


Disadur dari Bioctiva.com

Manggis : Queen of Fruits, Queen For Healthy Life

Diposting oleh kiky nandarizky di 22.48 0 komentar
 Disadur dari Bioactiva.com

Oleh : Asep W. P
Buah manggis, selain dikenal sebagai queen of fruit, ternyata menyimpan banyak khasiat yang masih perlu dikuak oleh para peneliti. Pada dekade terakhir, tidak hanya daging buahnya yang dimakan, tetapi justru kulitnya menyimpan banyak manfaat sebagai bahan pangan fungsional, antara lain sebagai minuman fungsional. BB-Pascapanen telah menghasilkan salah satu minuman instan kulit buah manggis dalam bentuk tablet effervescent dengan rasa manis asam dan berkarbonasi serta rendah kalori. Jika ingin mendapat manfaat dari antioksidan yang dikandungnya�.tinggal masukkan tablet dalam segelas air�.
Link berita terkait: Minuman KBM instan dan Bunga Kering diminati pengunjung PF2N Batam
Manggis merupakan salah satu buah eksotik hutan tropis yang konon berasal dari hutan Indonesia dan Malaysia yang kemudian menyebar ke berbagai belahan dunia seperti ke Amerika Tengah, Srilanka, Malagasi, Karibia, Hawaii dan Australia Utara. Buah manggis mendapat julukan sebagai Ratunya Buah Tropika (Queen of Tropical Fruits) karena memiliki rasa yang khas menyegarkan dan penampilannya yang menarik. Bahkan, ada yang menyebutnya sebagai buah kejujuran, lambang kebaikan atau kebajikan, dan mendatangkan keberuntungan, sehingga di beberapa negara dijadikan sebagai buah utama untuk sesaji.
Indonesia pada saat ini merupakan produsen manggis terbesar di dunia, baik dari sisi produksi maupun luas panennya. Direktorat Jenderal Hortikultura menyebutkan bahwa produksi manggis tahun 2007 mencapai 112.722 ton dengan sentra produksinya tersebar dari pulau Sumatera sampai Nusa Tenggara. Namun sampai saat ini, sebagian besar mutu buah manggis yang dihasilkan masih rendah dan beragam, sehingga hanya sebagian kecil saja yang dapat diekspor.  Mutu manggis mengacu kepada standar mutu buah manggis yang tercantum dalam Standar Nasional Indonesia SNI 01�3211-1992.  Pada tahun 2006, negara tujuan utama ekspor manggis adalah China/Taiwan (63%) dan Hongkong (22%), disusul ke Timur Tengah sebesar 9% (Saudi Arabia, Uni Emirat Arab, Kuwait, Bahrain dan Qatar), Asia lainnya (Jepang, Korea, Singapura, Malaysia, India) berkisar 5% dan Eropa (Belanda, Prancis, Jerman, Italia, Spanyol) sekitar 1%. Jadi, sebagian besar manggis dipasarkan di dalam negeri dengan harga yang relatif murah dan bahkan sebagian terbuang karena mutunya rendah dan kadang tidak layak konsumsi.
Dibalik keeksotikannya, ternyata manggis menyimpan berbagai potensi yang luar biasa dalam menunjang kesehatan atau biasa disebut dengan istilah functional food.  Di beberapa negara, sudah sejak lama manggis dijadikan sebagai obat dan bahan terapi, terutama bagian kulitnya. Kulit buah manggis (KBM) merupakan salah satu bagian terbesar dari buah manggis yang dikategorikan sebagai limbah. Analisis proksimat pada KBM menunjukkan bahwa kadar airnya 62,05%, kadar abu 1,01%, kadar lemak 0,63%, rotein 0,71%, total gula 1,17% dan karbohidrat by different 35,61%.  Berbagai hasil penelitian menunjukkan bahwa KBM kaya akan kandungan antioksidan, terutama antosianin, xanthone, tannin, maupun asam fenolat.

Xanthone
Antioksidan yang unik dan kadarnya tinggi pada KBM adalah senyawa xanthone yaitu senyawa organik dengan rumus molekul dasar C13H8O2 hasil metabolit sekunder pada buah manggis.  Turunan senyawa xanthone yang sudah diidentifikasi sebanyak 14 jenis dengan senyawa ?-mangostin merupakan senyawa yang paling banyak pada KBM.
Berbagai penelitian menunjukkan bahwa senyawa xanthone memiliki sifat sebagai antidiabetes, antikanker, antiperadangan, hepatoprotective, meningkatkan kekebalan tubuh, aromatase inhibitor, antibakteri, antifungal, antiplasmodial dan aktivitas sitotoksik. Dari semuanya, ? mangostin merupakan turunan xanthone yang paling banyak terdapat pada buah manggis dan memiliki kemampuan untuk menekan pembentukan senyawa karsinogen pada kolon.

Antosianin
Antosianin adalah kelompok pigmen yang berwarna merah sampai biru, yang tersebar luas pada tanaman. Pigmen ini banyak ditemukan pada buah-buahan, sayur-sayuran dan bunga contohnya pada anggur, strawbery, raspbery, cherry, apel, bunga mawar, bunga sepatu dan sebagainya. Pigmen antosianin tergolong ke dalam turunan benzopiran. Struktur utama turunan benzopiran ditandai dengan adanya dua cincin aromatik benzena (C6H6) yang dihubungkan dengan tiga atom karbon yang membentuk cincin.
Seluruh senyawa antosiain merupakan senyawa turunan dari kation flavium. Dua puluh jenis senyawa telah ditemukan, tetapi hanya enam yang memegang peranan penting di dalam bahan pangan, yaitu pelargonidin, sianidin, delfinidin, peonidin, petunidin, dan malvidin. Senyawa-senyawa bentuk lainnya sangat jarang ditemui. Pigmen antosianin terdiri dari aglikon (yaitu antosianidin) yang teresterifikasi oleh satu atau lebih gula. Senyawa antosianin memiliki kemampuan sebagai antioksidan dan memiliki peranan yang cukup penting dalam pencegahan penyakit neuronal, penyakit cardiovascular, penyakit penyakit kanker, dan diabetes.

Tannin
Senyawa yang tergolong tannin atau tanin adalah senyawa polifenol yang mengandung gugus hidroksil dan gugus lainnya (misalnya karboksil). Tanin mempunyai rasa sepat dan mempunyai kemampuan menyamak kulit. Tanin terdiri dari berbagai asam fenolat dengan berat molekul antara 500 � 20.000 �g.. Beberapa tanin dapat mempunyai aktivitas antioksidan, mengambat pertumbuhan tumor, dan menghambat enzim seperti reverse transkripitase dan DNA topoisomerase, anti-diare, hemostatik, dan anti-hemorhodial.
Selain menyebabkan after taste berupa rasa pahit dan sepat, tanin juga mampu membentuk kompleks kuat dengan protein sehingga menghambat proses absorpsi protein dalam pencernaan (antinutrisi). Untuk itu, kadar tanin dalam produk pangan perlu direduksi sampai kadar aman dan baik untuk pencernaan.

Jumat, 26 April 2013

STMJ Seru di Surabaya

Diposting oleh kiky nandarizky di 18.28 0 komentar
-          STMJ FAN’S Jl Krembangan Bakti 12 sby , 100 % susu sapi murni  , jahe,madu,telur berkwalitas .
-          Buka mulai jam 06.00 – 02.00 wib , lahan parkir memadai .

STMJ Fan’s bikin FRESH - SEHAT – MENYEGARKAN sambil SANTAI di tempat

Kamis, 21 Maret 2013

FOR YOUR SEXY LEGS

Diposting oleh kiky nandarizky di 01.16 0 komentar
Tampil menawan, anggun, dan seksi. Setidaknya itulah tiga hal menjadi tujuan para wanita modern saat ini. Selain untuk menunjukkan eksistensi diri, penampilan yang menawan dan seksi juga bertujuan untuk menarik perhatian orang-orang di sekeliling mereka, terutama kaum pria.
Ladies,-Inilah-Latihan-Singkat-untuk-Dapatkan-Kaki-Jenjang-&-Seksi
Pemilihan busana yang tepat serta penggunaan make up yang memadai kerap menjadi kunci utama para wanita dalam meningkatkan penampilan. Namun, tidak sedikit pula yang memilih untuk memperbanyak aktivitas fisik seperti berolahraga untuk mendapatkan bentuk tubuh impian.
Ada berbagai latihan untuk menunjang pembentukan tubuh wanita. Selain latihan untuk otot dada dan perut, latihan untuk otot kaki juga patut dicoba, agar Anda memiliki bentuk tubuh ideal dengan kaki yang jenjang dan seksi.
Berikut 6 latihan singkat yang patut Anda coba untuk mendapatkan kaki jenjang, seksi, dan sedap dipandang.

Goblet Squat

Goblet Squat
Tahapan Pelaksanaan:
  • Tubuh tegap dan rileks
  • Genggam dumbbel dengan kedua tangan di depan dada
  • Lakukan gerakan squat (jongkok)
  • Punggung tetap lurus
  • Tahan beberapa saat
  • Kembali ke posisi semula
  • Ulangi 15 repetisi

Single Leg Deadlift

single leg deadlift
Tahapan Pelaksanaan:
  • Posisi tegap dengan menggenggam dua buah dumbell
  • Angkat kaki kanan dan tekuk sedikit ke belakang
  • Condongkan tubuh ke depan
  • Tahan beberapa saat
  • Ulangi 15 repetisi untuk masing-masing kaki

Squat Jump

squat jump
Tahapan Pelaksanaan:
  • Posisi jongkok sampai paha sejajar lantai
  • Lakukan lompatan di tempat setinggi mungkin
  • Kembali ke posisi awal, kemudian melompat lagi

Dumbell Lunges & Rotation

Dumbbell Lunge and Rotation
Tahapan Pelaksanaan:
  • Berdiri tegap dan rileks
  • Genggam ujung dumbell di bawah dagu
  • Langkahkan kaki kanan ke depan
  • Putar tubuh ke kanan
  • Kembali ke posisi semula
  • Ulangi bergantian untuk masing-masing sisi sebanyak 15 repetisi

Squat Thurst

Squat thurst
Tahapan Pelaksanaan:
  • Berdiri tegap
  • Turunkan tubuh seperti saat melakukan squat
  • Kedua kaki melompat ke belakang hingga posisi push up
  • Ayunkan kaki ke depan hingga berada di posisi awal
  • Ulangi 15 repetisi

Butt Kick

Butt-kick
Tahapan Pelaksanaan:
  • Berdiri tegap punggung rileks
  • Kedua tangan mengepal
  • Gerakkan kaki ke belakang hingga tumit hampir menyentuh pantat
  • Lakukan gerakan secara bergantian
  • Lakukan selama 2 menit
Untuk hasil maksimal, imbangi latihan di atas dengan pola makan rendah lemak dan tinggi protein. Selamat mencoba! (dan)

Senin, 11 Maret 2013

OLAHRAGA YUK!!

Diposting oleh kiky nandarizky di 00.00 0 komentar
Bagi para wanita, datang ke gym bukan sekedar menghabiskan waktu senggang, tetapi juga untuk mencapai tujuan tertentu seperti mendapatkan tubuh sehat, langsing, dan seksi.

Namun, banyak wanita yang enggan berlatih ke gym, baik karena terlalu banyak pria yang mendominasi gym, minder, terlalu sibuk dengan pekerjaan dan sebagainya, yang akhirnya membuat para wanita tidak mendapatkan rutinitas latihan di gym yang memadai.
Datang ke gym bukan satu-satunya solusi untuk mendapatkan tubuh seksi dan ideal impian Anda. Ada beberapa metode latihan yang bisa Anda lakukan di rumah jika Anda terkendala datang ke gym. Salah satu metode latihan terbaik yang bisa Anda lakukan di rumah adalah bodyweight training.
Bodyweight training tidak memerlukan peralatan apa pun. Anda hanya membutuhkan kemauan yang kuat untuk menjalankannya. Berikut 6 bodyweight training terbaik yang berguna melatih tubuh bagian atas hingga bawah Anda secara merata, demi mendapatkan tubuh kencang, seksi, sekaligus ideal.

Push Up

Push Up
Tahapan Pelaksanaan:
  • Posisi tengkurap, luruskan badan dan kaki, regangkan tangan selebar bahu
  • Tekuk siku dan turunkan tubuh hingga hampir menyentuh lantai
  • Kembali ke posisi semula dengan meluruskan tangan
  • Ulangi 10 repetisi

T-Stabilization

T stabilization
Tahapan Pelaksanaan:
  • Berbaring miring
  • Tubuh bertumpu pada tangan kiri dan kaki kiri
  • Tangan kanan sejajar tangan kiri hingga membentuk huruf “T”
  • Tahan selama 5 detik
  • Ulangi secara bergantian untuk sisi yang lain

Prisoner Squat

Prisoner squat
Tahapan Pelaksanaan:
  • Berdiri tegak dengan kaki sedikit terbuka
  • Kedua tangan berada di belakang kepala
  • Turunkan tubuh hingga posisi jongkok (squat)
  • Kembali ke posisi semula
  • Ulangi 10 repetisi

Mountain Climber

Mountain climber
Tahapan Pelaksanaan:
  • Posisikan tubuh seperti gerakan push up
  • Kedua tangan bertumpu pada lantai dan kaki kanan ditekuk ke depan
  • Ganti posisi kaki kiri dan kanan dengan cepat (Lihat gambar)
  • Lakukan selama 2 menit

Walking Lunges

Walking Lunges
Tahapan Pelaksanaan:
  • Berdirilah dengan tangan di pinggang
  • Ambil satu langkah ke depan dengan kaki kanan
  • Tekuk kaki kanan sampai membentuk sudut 90 derajat tanpa menggerakkan kaki kiri
  • Berdiri kemudian langkahkan kaki kiri ke depan dengan gerakan yang sama
  • Lakukan gerakan ini untuk kaki kanan dan kiri sambil melangkah
  • Lakukan selama 2 menit

Jumping Jack

Jumping jack
Tahapan Pelaksanaan:
  • Berdiri tegak
  • Kedua tangan di samping tubuh
  • Lakukan lompatan kecil dengan membuka tangan ke atas dan kaki ke samping
  • Kembali ke posisi semula
  • Lakukan selama 2 menit

Selasa, 18 Desember 2012

5 Produk Make-Up Yang Wajib Dimiliki oleh Pemula

Diposting oleh kiky nandarizky di 23.12 0 komentar
Baru mulai merasa harus beli produk make-up? Wajar jika kamu merasa bingung tentang produk apa saja yang harus dibeli. Apalagi dengan banyaknya produk yang dijual di pasaran dan beauty assistant yang terlalu ramah menawarkan segala produk yang ada di counter.

Makeup sama halnya dengan baju, bergantung sekali pada kepribadian masing-masing orang. Akan tetapi, tetap saja ada beberapa produk yang menurut saya wajib dimiliki untuk para pemula. Kalau masalah selera dan kepribadian, dalam hal make-up, mungkin lebih erat kaitannya dengan warna.

Nah, untuk yang baru saja berkenalan dengan make-up, inilah lima produk yang menurut saya perlu dibeli:

1. Foundation
There's a huge difference when you're wearing one and not! Foundation membantu meratakan warna kulit dan membuat wajah terlihat lebih cerah. Menurut saya, apabila Anda merasa wajah kumal dan kelihatan lesu di pagi hari, memakai foundation akan sangat membantu. Tapi bukan berarti Anda harus memilih warna foundation yang lebih muda dari warna kulit Anda. Ini adalah persepsi yang salah. Pilihlah warna foundation yang sedekat mungkin dengan warna kulit Anda, sehingga Anda tidak terlihat seperti memakai topeng dan malah jadi terlihat aneh.

Caranya? Sebelum memakai foundation cobalah sedikit produk tersebut di area wajah dan bukan di tangan, karena kulit di tangan Anda memiliki warna yang berbeda dengan kulit wajah. Apabila saat diratakan warna foundation tersebut menyatu dengan warna kulit Anda, berarti warna yang Anda pilih sudah benar. Apabila masih terlihat bedanya, then keep looking for the right one.

Untuk formulanya sendiri, terdapat berbagai jenis.
Selengkapnya, bisa dibaca di artikel ini. Tetapi, untuk pemula, saya sarankan untuk mencoba foundation cair, karena lebih mudah untuk dibaurkan ketimbang jenis lain.

2. Bedak tabur
Apabila sudah menemukan foundation yang cocok, langkah selanjutnya adalah membeli loose powder alias bedak tabur. Pulaskanlah tipis-tipis, karena bedak tabur fungsinya bukan untuk meratakan warna kulit Anda, tapi untuk menyempurnakan foundation dan membuatnya tahan lama. Semakin tebal pengaplikasian bedak, akan terlihat semakin tidak natural make-up Anda, dan juga gampang pecah-pecah di tengah hari.

Lagi-lagi, saya sarankan untuk membeli bedak tabur yang sesuai dengan warna kulit Anda sehingga jatuhnya natural. Dan belilah bedak yang tidak mengandung foundation. Walaupun powder foundation atau two way cake terlihat praktis, pada praktiknya sebenarnya susah sekali untuk mendapatkan hasil yang natural dan tidak terlihat medok dalam pengaplikasiannya.

3. Eyeshadow Palette
Setelah wajah selesai, yang perlu diperhatikan adalah area mata. Eyeshadow palette, selain bentuknya ringkas, biasanya memiliki 3 atau 4 warna yang bisa dikombinasikan satu sama lain sehingga kita tidak perlu repot-repot lagi memadukan warna yang cocok. Biasanya juga, eyeshadow palette sudah memiliki instruksi penempatan, warna mana yang sebaiknya digunakan di area mana di mata kita.

Secara umum, warna kedua tergelap biasanya digunakan di kelopak mata hingga lipatan mata. Warna paling tua digunakan di ujung luar mata dan dibaurkan ke dalam. Terakhir, warna yang paling muda bisa digunakan di area bawah alis sampai dengan lipatan mata. Pastikan semua produk yang diaplikasikan terbaur dengan baik. Bingung bagaimana mempraktikannya?
Tutorial berikut ini bisa memberi sedikit gambaran mengenai bagaimana pengaplikasian eyeshadow palette yang mudah.

4. Maskara (dan kalau perlu, eyeliner)Tidak semua orang perlu atau ingin menggunakan eyeliner. Oleh karena itu saya tidak memasukannya sebagai satu keharusan untuk membeli eyeliner bagi pemula. Belum lagi untuk memakainya dengan benar memerlukan latihan agar garisnya terlihat rapi. Apa manfaat penggunaan eyeliner? Untuk mereka yang memiliki mata yang kecil, eyeliner membantu memberi ilusi bentuk mata yang sedikit lebih besar. Manfaat lainnya, apabila bentuk mata yang satu dengan yang lainnya tidak seimbang, eyeliner bisa membantu mengkoreksi masalah tersebut.

Untuk pemula, saya sarankan memulai dengan eyeliner pensil. Karena selain lebih mudah digunakan, lebih mudah juga mengoreksi kesalahan dengan bantuan cotton bud. Salah satu cara pemakaian eyeliner adalah dengan menggambar satu garis lurus dari sudut hingga luar mata, atau lebih gampang apabila kita 'menggambar' pendek-pendek dari sudut dalam hingga luar mata.

Lain halnya dengan maskara, menurut saya, ini wajib sekali dimiliki. Apabila kita memakai eyeshadow tanpa memakai maskara, bubuk eyeshadow yang kita pakai dan jatuh ke bulu mata akan menyebabkan bulu mata kita terlihat warna-warni dan kotor. Nah, maskara akan mengkoreksi hal tersebut. Penggunaan maskara juga membuat mata kita terlihat lebih 'terbuka' dan memberi ilusi bulu mata yang penuh dan lebih lentik.

Cara pemakaiannya sederhana saja, cukup pakai maskara dari akar bulu mata hingga ujungnya dengan menggerakkan tuas maskara ke atas secara zig-zag.

5. Blush on

Selain foundation, blush on membantu membuat wajah kita terlihat lebih fresh, bahkan bisa tampak lebih muda. Dalam memilih blush on, pilihlah warna yang seperti warna pipi kita apabila sedang merona ketika berada di bawah terik matahari atau dalam keadaan kepanasan. Terbayang tidak seperti apa? Ya, mudahnya... warna semu-semu pink yang tidak jauh dari warna kulit kita, deh.

Pengaplikasian blush on paling gampang adalah dengan mengaplikasikannya pada saat kita sedang tersenyum, di puncak pipi yang terlihat menonjol. Dan pastikan untuk membaurkannya ke area dalam pipi, ke arah rambut. Jangan sampai blush on kita terlihat seperti garis atau bulatan di pipi.

That's it, you're all set to create a complete make-up look! Kalau produk-produk di atas sudah dimiliki, selanjutnya yang harus dilengkapi adalah kuasnya! Karena, make-up akan terlihat lebih bagus apabila diaplikasikan dengan kuas.
Untuk mengetahui kuas apa saja yang harus dibeli, bisa dibaca di artikel berikut ini.

Disadur dari  Fashionese Daily oleh Amalia Hayati
www.fashionesedaily.com
 

ME, MYSELF AND KIKI Template by Ipietoon Blogger Template | Gadget Review